Resep Membuat Jamur Crispy. Enak, Gurihnya Pas dan Renyah Kriuk Kriuk Pake Bingiiits Bund



Bahan Bahan:

  • 200 gram jamur tiram, cuci bersih. tiriskan
  • 2 butir telur
  • 80 gram tepung terigu
  • 25 gram tepung maezena
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • Garam secukupnya
  • 1/4 sendok teh baking powder
  • Minyak untuk menggoreng 


Cara Membuat Jamur Crispy:
  1. Campurkan semua bahan seperti tepung terigu, garam, merica, bubuk, tepung maezena dan baking powder. Aduk hingga rata.
  2. Dalam wadah berbeda, kocok telur, beri sedikit garam + merica bubuk.
  3. Celup jamur ke dalam kocokan telur lalu guling gulingkan ke dalam campuran tepung berbumbu. Tekan tekan dan cubit-cubit supya tepung bisa menempel saat digoreng dan hasilnya kriting
  4. Goreng jamur dalam minyak panas dengan api sedang sampai kuning keemasan.
  5. Angkat & Sajikan sebagai cemilan nonton TV

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Membuat Jamur Crispy. Enak, Gurihnya Pas dan Renyah Kriuk Kriuk Pake Bingiiits Bund"

Post a Comment